31196
Publish Rabu, 29 Mei 2024
Dibaca 124 kali
SIDOARJO — Dalam rangka persiapan pengamanan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) kabupaten Sidoarjo tahun 2024, hari ini, Rabu (29/5/2024) di kantor Kecamatan Gedangan berlangsung pembinaan dan pemberdayaan kepada Satlinmas desa atau kelurahan.
Sebanyak 25 anggota satlinmas yang mengikuti kegiatan tersebut mendapat arahan serta tata cara bagaimana kinerja dan tugas pokok sebagai personil linmas yang sesungguhnya.
Hadir memberi pengarahan anggota linmas yakni, Camat Gedangan Dra Ineke Dwi Setiawati, Kanit Binmas Polsek Gedangan AKP A.A Putrawan SH, Kabid Linmas Heri Purwanto membuka secara resmi pembinaan linmas di tingkat Kecamatan Gedangan, dan tata cara persiapan menjaga pengamanan didalam menghadapi pemilukada Kabupaten Sidoarjo tahun 2024 ke depan.
Lanjut arahan Kanit Binmas Polsek Gedangan AKP Putrawan SH MH mewakili Gedangan 1 menjelaskan, jadi ada tugas dan pokok anggota linmas yang harus dipatuhi dan ditaati, mulai dari pasal pasal dalam bertugas, tupoksi tugas saat bila menjaga pengamanan dalam menjaga pemilukada serentak kedepan, juga kejelian dalam memantau situasi dan kondisi ke wilayahan.
“Saya berharap jelang pemilukada tahun 2024 yang nantinya jatuh pada tanggal 27 November 2024 peran serta Linmas di kubu Kecamatan Gedangan bisa membantu petugas aparat kepolisian demi menegakkan hukum keadilan dan kebenaran, jangan ragu bila menemukan sesuatu yang berbau pelanggaran aturan kekeliruan segera tangkap dan laporkan kepada pihak yang berwajib,“ tutur Putrawan.
Disampaikan, anggota Sat Linmas di seluruh wilayah Kabupaten Sidoarjo ini penuh pembekalan KTA serta penambahan kuota personil, Linmas/Hansip datang bila suatu saat dibutuhkan, juga disinyalir telah lama vakum dalam kinerja, ditambah pula belum mempunyai kantor yang valid juga pos pos kamling tertentu yang bisa untuk dijadikan standby seperti kinerja security, semoga kepedulian dan perhatian oleh Pemkab Sidoarjo segera signifikan.
Sementara Camat Gedangan Dra Ineke Dwi Setiawati menambahkan, tetap semangat buat personil linmas kecamatan Gedangan, saya berharap dari 505/546 linmas se-kecamatan Gedangan ini yang terploting di tiap-tiap titik pedesaan bisa menjaga wilayah dan memantau situasi jelang pemilukada tahun 2024 ke depan demi terciptanya pencoblosan pilkada serentak berjalan lancar dan aman.
“Saya apresiasi tugas dan kinerja linmas dalam melayani 100 persen memantau pencoblosan nanti, pesan singkat dari saya , bila saat berjaga di TPS dan membantu pemerintah kecamatan, turut serta berpartisipasi jangan lupa menjaga kesehatan dan jangan lupa makan, dan alhamdulillah pencoblosan kemarin area wilayah Kecamatan Gedangan berjalan aman, terima kasih atas kekompakan, pinta Ineke. (Sulton)
Bagikan :
BERITA POPULER
Gus Muhdlor Tutup Pelatihan Tata Rias Salon dan Barista di Dua Kecamatan Sekaligus
Rabu, 02 November 2022
Spirit Kerja All Out, Bupati Sidoarjo Beri Penghargaan Kepada OPD Sidoarjo
Jumat, 27 Januari 2023
Enam Perusahaan Hibahkan Lahan untuk Frontage Road Sidoarjo
Jumat, 08 Juli 2022
BERITA TERKINI
Subandi Tekankan Peran Vital BPD dalam Pembangunan Desa di Sidoarjo
Sabtu, 07 September 2024
Usai Resmikan Flyover Aloha, Presiden Jokowi Beri Pesan Khusus Kepada Bupati Subandi
Jumat, 06 September 2024
Profil Seksi Pemerintahan
Senin, 02 September 2024
Profil Sub Bagian Perencanaan dan Keuangan
Senin, 02 September 2024